Site icon Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Kuatkan Sinergi Pendidikan: Kelompok Pendidikan Darul Ulum Pasinan Baureno Berkolaborasi dengan Dosen PGMI UNUGIRI untuk  Berikan Pelatihan Penyusunan Modul Ajar  

Baureno, 14 Oktober 2024 – Kelompok Pendidikan Darul Ulum Pasinan Baureno mengadakan pelatihan dan pendampingan penyusunan modul Kurikulum Merdeka. Kegiatan ini dihadiri oleh para pendidik dari berbagai jenjang pendidikan yang tergabung dalam kelompok pendidikan Darul Ulum Pasinan Baureno, meliputi TK dan MI Darul Ulum Pasinan Baureno. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran sebagai respon dari adanya regulasi baru terkait kurikulum merdeka.

Imron Nadjik, selaku Kepala sekolah MI Darul Ulum Pasinan Baureno menyampaikan bahwa urgen bagi pendidik untuk terus mengikuti perkembangan kurikulum terbaru. Hal ini tidak hanya memengaruhi cara pendidik mengajar, tetapi juga berdampak pada kemajuan peserta didik dan keseluruhan kualitas pendidikan. Dengan selalu memperbarui pengetahuan, para pendidik dapat memberikan pendidikan yang lebih baik dan relevan dengan tuntutan zaman.

Dalam pelatihan ini, dosen PGMI UNUGIRI yaitu Zumrotus Sa’diyah, menjadi narasumber utama. Ia menjelaskan konsep dasar Kurikulum Merdeka dan langkah-langkah praktis dalam penyusunan modul ajar yang efektif. Kegiatan ini juga dibersamai oleh Tim PKM PGMI UNUGIRI untuk memperkuat pemahaman para peserta melalui kegiatan pendampingan yang dilakukan setelah kegiatan pelatihan berlangsung.

Kegiatan dimulai dengan sesi teori yang memberikan peserta pemahaman mendalam mengenai prinsip-prinsip Kurikulum Merdeka. Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan pendampingan penyusunan modul ajar. Peserta kemudian dibagi ke dalam kelompok-kelompok kecil untuk mendiskusikan dan merancang modul pembelajaran. Antusiasme peserta terlihat ketika mereka saling berbagi ide dan memberikan masukan. Di akhir sesi, setiap kelompok mempresentasikan modul yang mereka rancang, dan pemateri memberikan umpan balik yang konstruktif.

Dengan adanya kegiatan ini, Yayasan Darul Ulum Pasinan Baureno berkomitmen untuk berkontribusi dalam menciptakan pendidikan yang lebih baik dan lebih merdeka di masa depan. Pelatihan ini diharapkan tidak hanya meningkatkan pemahaman para pendidik tentang Kurikulum Merdeka, tetapi juga mampu meningkatkan implementasi strategi dan materi pembelajaran yang relevan dengan kebutuhan lokal. Dengan demikian, para pendidik dapat menerapkan metode yang lebih sesuai dengan kurikulum, sehingga meningkatkan pengalaman belajar siswa

Exit mobile version